Ngaturaken ►►Namo Buddhaya Selamat Datang Welcome Sugeng Rawuh di Blog Sederhana ini_/|\_Sabbe Satta Bhavantu Sukhitatta

12 November 2010

Kemampuan Memahami Makna Berlindung kepada Tiratana


Standar Kompetensi 4. Kemampuan memahami makna berlindung  kepada Tiratana
Kompetensi Dasar   : 4.1 Mendeskripsikan Tiratana sebagai pelindung
Indikator                    :
·         Mendefinisikan Buddha, Dhamma dan Sangha
·         Menunjukkan kebajikan-kebajikan Buddha, Dhamma dan Sangha
·         Menjelaskan hubungan Tuhan Yang Maha Esa dengan Tiratana
·         Mengungkapkan alasan Tiratana dijadikan sebagai panutan, teladan dan perlindungan bagi umat Buddha
·         Menjelaskan Buddha, Dhamma dan Sangha sebagai satu kesatuan
·         Menjelaskan alasan Tiratana sebagai permata dalam agama Buddha

TIRATANA (TIGA MUSTIKA)
  1. Buddha Ratana (Mustika Buddha), yaitu Sang Buddha Gotama adalah Guru Suci Junjungan kita, yang telah memberikan pelajaranNya kepada umat manusia dan para dewa untuk mencapai Kebebasan Mutlak atau Nibbana.
  2. Dhamma-Ratana (Mustika Dhamma), yaitu Sang Dhamma adalah pelajaran Guru Suci Junjungan kita Sang Buddha Gotama yang menunjukkan umat manusia dan para dewa ke jalan yang benar, terbebas dari kejahatan, dan membimbing mereka mencapai Nibbana.
  3. Sangha-Ratana (Mustika Sangha), yaitu Sang Ariya Sangha adalah Persaudaraan Bhikkhu Suci yang telah mencapai tingkat-tingkat kesucian (Sotapanna, Sakadagami, Anagami, dan Arahat), sebagai pengawal dan pelindung Dhamma, dan mengajarkan Dhamma kepada orang lain untuk ikut melaksanakan sehingga mencapai Nibbana.

Kebajikan Sang Buddha

  1. Araham : Manusia suci yang terbebas dari kekotoran bathin.
  2. Sammasambuddho : Manusia yang mencapai Pene­rangan Sempuma dengan kekuatan sendiri.
  3. Vijjacaranasampanno : Manusia yang mempunyai pengetahuan sempuma dan melaksanakannya
  4. Sugato: Yang Terbahagia
  5. Lokavidu: Manusia yang mengetahui dengan sempuma keadaan setiap alamo
  6. Anuttaro purisadammasarathi : Pembimbing umat manusia tanpa bandingan
  7. Satthadeva manussanam : Guru Suci Junjungan para Dewa dan manusia
  8. Buddho: Pembangun Kebenaran
  9. Bhagava: Junjungan

Kebajikan Sang Dhamma

  1. Svakkhato Bhagavata Dhamma : Dhamma adalah Ajaran Sang Buddha yang sempuma.
  2. Sanditthiko : Pelaksana yang melihat Kesunyataan dengan kekuatan sendiri.
  3. Akaliko: Terbebas dari keadaan dan waktu.
  4. Ehipassiko: Mengundang datang memeriksa.
  5. Opanayiko: Patut dilaksanakan.
  6. Paccatam Veditabbo Vinnuhi : Dapat diselami oleh para Bijaksana dalam bathinnya.

Kebajikan Sang Sangha

  1. Supatipanno Bhagavato Savaka Sangho : Ariya Sangha siswa-siswa Sang Bhagava yang melaksanakan Dhamma- Vinaya secara sempuma
  2. Ujupatipanno: Ariya Sangha siswa-siswa Sang Bhagava yang berkelakuan jujur.
  3. Nayapatipanno : Ariya Sangha siswa-siswa Sang Bhagava yang berjalan di Jalan Benar (yang menuju Nibbana).
  4. Samicipatipanno: Ariya Sangha siswa-siswa Sang Bha­gava yang penuh tanggung jawab dalam tindakannya.
  5. Ahuneyyo : Ariya Sangha siswa-siswa Sang Bhagava yang patut diberikan persembahan.
  6. Pahuneyyo: Ariya Sangha siswa-siswa Sang Bhagava yang patut diterima (diberikan penginapan dan lain­-lainnya).
  7. Dakkhineyyo: Ariya Sangha siswa-siswa Sang Bhagava yang patut diberikan dana.
  8. Anjalikaraniyo : Ariya Sangha siswa-siswa Sang Bhagava yang patut dihormati.
  9. Anuttaram punnakkhettam lokassa : Ariya Sangha siswa-siswa Sang Bhagava yang mempunyai jasa tiada taranya bagi dunia ini.

No comments:

Popular Posts